WAKAJATI SULSEL TEUKU RAHMAN PIMPIN RAPAT STAF AA 9 SEPTEMBER 2024

WAKAJATI SULSEL TEUKU RAHMAN PIMPIN RAPAT STAF AA 9 SEPTEMBER 2024

Senin (09/09/2024) bertempat di aula Lantai 2 Kejati Sulsel. Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan, Dr. Teuku Rahman, SH., MH. meminpin pelaksanaan Rapat Staf AA di Lingkungan Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan.

Rapat AA ini turut dihadiri Para Asisten, Para Koordinator, Para Kasi, Kasubag dan Pemeriksa pada Kejaksaan Tinggi Sulawesi. Serta diikuti secara daring oleh jajaran Kejari dan Cabjari se-Sulsel.

Dalam arahannya, Wakajati Sulsel mengatakan Rapat Staf AA ini untuk menindaklanjuti hasil Rakernis Bidang/Badan Kejaksaan RI Tahun 2024 dan laporan masing-masing asisten.

Wakajati Sulsel memberikan atensi soal penegakan hukum menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024. Dia meminta seluruh jajaran tidak membuat kegaduhan di tengah pesta demokrasi yang sementara berproses.

“Khusus untuk penanganan tindak pidana khusus, sebaiknya fokus pada penanganan perkara korupsi yang mendapat perhatian atau atensi khusus dari masyarakat. Apalagi berdampak besar pada perekonomian masyarakat,” kata Teuku Rahman dalam arahannya.

Wakajati juga menyampaikan pesan penting Kajati Sulsel soal netralitas insan Adhyaksa selama pelaksanaan Pilkada 2024. Serta menjaga proses hukum proses Pilkada yang ditangani sentra Gakkumdu, dengan melakukan pendekatan yang baik dengan Bawaslu dan Kepolisian.

Teuku Rahman meminta jajaran Kejati Sulsel menggelar Focus Group Discussion (FGD) dengan mengundang Bawaslu dan Akademisi terkait penegakan hukum selama Pilkada 2024.

Pesan berikutnya yang disampaikan Teuku Rahman kepada seluruh jajaran adalah soal pola hidup. Dia menegaskan untuk menghindari pola hidup konsumtif dan hedon.

“Terutama di media sosial yang gampang sekali viral. Jaga diri, institusi dan keluarga. Kalau bisa jadi role model bagi yang lainnya di kejaksaan, terutama pimpinan,” harap Teuku Rahman.

Teuku Rahman menutup arahannya dengan meminta seluruh jajaran aktif melakukan cipta kondisi dengan meningkatkan dan mempelihatkan kinerja sesuai tugas dan kewenangan.(*)

Bagikan tautan ini

Mendengarkan

Berita Nasional


Berita Lainnya