KAJATI SULSEL AGUS SALIM TERIMA KUNJUNGAN SILATURAHMI PANGKOOPSUD II MARSDA TNI BUDHI ACHMADI
KEJATI SULSEL, Makassar-- Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan, Agus Salim menerima kunjungan silaturahmi Panglima Komando Operasi Udara II (Pangkoopsud II) Marsda TNI Budhi Achmadi di ruang kerja Kajati Sulsel Lantai 2 Kejati Sulsel, Kamis (24/10/2024).
Pertemuan yang berlangsung hangat ini dihadiri oleh jajaran petinggi Kejati Sulsel dan TNI Angkatan Udara di wilayah Sulsel.
Dalam pertemuan tersebut, kedua pemimpin membahas berbagai isu strategis terkait dengan keamanan dan penegakan hukum di wilayah Sulsel serta upaya peningkatan kerja sama antara Kejaksaan dan TNI AU.
Kajati Sulsel, Agus Salim mengatakan sinergi antara TNI AU dan Kejaksaan sangat penting untuk menjaga stabilitas keamanan di Sulawesi Selatan.
“Terutama dalam menghadapi potensi ancaman keamanan serta kolaborasi dalam upaya penegakan hukum dan perlindungan masyarakat demi memantapkan keamanan wilayah serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Agus Salim.
Marsda Budhi Achmadi menyampaikan terima kasih atas kolaborasi dan kerjasama dari Kejati Sulsel. Dia berharap kolaborasi ini bisa menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.
"Selama hampir satu tahun saya menjabat telah tercipta kolaborasi dalam menciptakan suasana yang kondusif. Semoga hal ini terus terjaga di Sulsel,” harap Marsda Budhi Achmadi.
Diketahui Pangkoopsud II didampingi Kaku Koopsud II, Kolonel Adm Heraclitos W.S., Rendeo. Sementara Kajati Sulsel didampingi Asisten Bidang Intelijen Ardiansyah dan Asisten Pidana Militer M Asri Arief.
Kunjungan kehormatan ini ditutup dengan penyerahan cinderamata sebagai simbol persahabatan antara Koopsud II dan Kejati Sulsel.